Rabu, 10 Januari 2018

Mengelola Waktu

MENGELOLA WAKTU
Oleh Desi Diana,M.Pd

Begitu cepat waktu berlalu, detik berganti menit, menit berganti jam, jam berganti hari, hari berganti minggu, minggu berganti bulan dan bulan berganti tahun. Tanpa kita sadari, banyak waktu yang kita habiskan tanpa makna. Usia semakin bertambah tetapi kualitas hidup masih tetap tanpa ada perkembangan. 

Banyak kegiatan kita lakukan tanpa tahu tujuan. Menghabiskan hari dengan sesuatu yang tak jelas. Rutinitas yang selalu menjebak dan tekadang membosankan selalu dilakukan. Mengikut saja apa yang harus dilakukan, tak sadar usia sudah di ujung senja.  

Saat kita terjebak dengan rutinitas kegiatan, di luar sana ternyata banyak yang luar biasa mengisi waktu. Berbagai kegiatan positif dan bermanfaat sering dilakukan. Prestasi dan pujian sering didapatkan. Apa yang membuatnya berbeda ?

Setiap orang diberikan jumlah waktu yang sama oleh Tuhan. Waktu sehari yang disediakan adalah 24 jam. Tapi kenapa ada yang begitu sibuk tanpa menghasilkan karya?. Sebaliknya ada yang begitu santai menjalani hidup, tetapi banyak menghasilkan karya, apa yang membedakan mereka?. Bukankah Tuhan memberikan jatah waktu yang sama pada setiap insan?.

Tentu kita semua ingin tahu bagaiman caranya mengisi waktu dengan kegiatan yang bermanfaat. Berikut ini beberapa hal yang jika kita terapkan dapat membuat waktu kita lebih produktif.  

1. Buatlah jadwal harian
Jadwal kegiatan harian sangat penting kita tuliskan. Jadwal tersebut bisa kita buat sederhana dalam sebuah buku kecil yang bisa kita masukan dalam saku pakaian. Hal ini untuk mengingatkan kita akan rencana kegiatan yang akan kita lakukan. Sedangkan rencana kegiatan yang akan dilakukan dalam satu minggu atau satu bulan bisa kita tuliskan di papan jadwal kegiatan bulanan. Jadwal tersebut alangkah baiknya di tempel di kamar tidur kita, sebagai pengingat.

2. Tegaslah pada diri sendiri
Lakukanlah apa yang sudah kita rencanakan dan tuliskan pada jadwal kegiatan. Tegaslah saat kita melanggar jadwal tersebut dengan memberikan hukuman pada diri sendiri. Hal ini dilakukan agar kita menjadi disiplin dan tidak akan mengulangi perbuatan tersebut. Hukuman bisa berupa kegiatan yang positif, seperti tidak boleh menggunakan face book atau membaca Al-Quran.

3. Hindari pencuri waktu
Banyak kegiatan yang kita lakukan tanpa sadar menghabiskan banyak waktu. Bercanda dan mengobrol dengan teman, terkadang membuat kita lupa diri. Batasilah percakapan sekedarnya saja, dan segera pamit untuk melaksanakan kegiatan selanjutnya. Pencuri waktu lainnya adalah berselancar di media sosial seperti grup wa atau face book. Batasi juga waktu anda menggunakan media sosial, cukup hanya 30 menit pagi hari dan 30 menit di sore/ malam hari.

4. Tulislah target yang ingin Anda capai
Setiap target atau impian yang ingin kita capai dapat memberikan semangat untuk kita melakukan sesuatu. Tulislah impian yang ingin kita capai dengan tulisan berukuran besar dan tempelkan di kamar, sehingga kita akan selalu ingat dengan impian kita. Dengan begitu kita akan menggunakan waktu sebaik mungkin untuk mencapai impian kita.

5. Isi waktu luang untuk mengembangkan diri
Saat liburan tiba banyak sekali waktu luang yang kita miliki. Terkadang kita memanfaatkannya untuk istirahat dari kegiatan harian dan asyik menghibur diri. Wisata dan melakukan hobi sering kita lakukan sampai habis waktu liburan, tak terasa waktu cepat berlalu. Menjelang habis masa liburan terkadang membuat kita malas melakukan kegiatan yang menjadi kewajiban kita karena terlalu asik menikmati waktu liburan.  Bersantai sejenak dari kegitan rutin memang perlu, tapi jangan sampai kita lupa dengan target kita. Di waktu luang lah kesempatan besar bagi kita mencapai impian kita. Berbagai kegiatan yang dapat mempercepat tercapainya impian kita harus kita lakukan. Misalnya dengan mengikuti pelatihan yang akan meningkatkan kualitas diri kita

Beberapa kiat di atas semoga bermanfaat. Semoga hari yang kita lalui penuh makna dan lebih produktif.






#onedayonepost
#nonfiksi
#temabebas
#secercahperjuangan.blogspot.com


Tidak ada komentar:

Posting Komentar